R27mUISKY8MAeCpFpAtsSpjGWGukfoZYVKEfkHA4

Situs Kerja Freelance dari Indonesia dan Internasional Terbaik

Ingin mencoba kerja online dan sedang mencari kumpulan situs freelance Indonesia maupun internasional terpercaya yang terbukti membayar? Banyak sekali orang-orang yang ingin mencoba menjadi freelancer namun bingung menemukan tempat yang bisa membantunya mencari kerja remote.

Menjadi freelancer memang gampang-gampang susah. Anda harus pandai mencari klien yang terbukti benar-benar membayar hasil kerja. Tidak mau kan mendapatkan klien yang menghilang beritu saja dan tidak menghargai jerih payah Anda? Untuk mengatasinya, Anda bisa mencari kerja sampingan melalui perantara berupa rekber (rekening bersama). Rekber ini berbentuk situs freelance terbaik agar keamanan transaksi terjaga.

Situs Freelance Terbaik
Gambar: pixabay.com

Apa Itu Freelance?

Freelance adalah pekerjaan yang bersifat sampingan atau lepas yang dilakukan secara sambilan. Sifatnya tidak terikat dengan perusahaan manapun, jadi pelakunya tidak disebut karyawan. Seseorang yang bekerja sampingan disebut freelancer. Pekerjaannya dilakukan secara remote alias bisa dari mana saja dan hanya membutuhkan internet untuk terhubung dengan klien.

Sistem kerja freelance adalah per proyek atau per jam. Saat proyek selesai, klien akan membayar freelancer sesuai upah yang disepakati. Jika mengambil per jam maka akan dibayar setiap jam sesuai dengan rate yang ditentukan. Klien bisa menyewa jasa freelancer kembali jika pekerjaannya dirasa memuaskan.

Pekerjaan freelance bisa menjadi sumber pendapatan tambahan sekaligus menyalurkan hobi dan bakat. Anda bisa melamar dan mengajukan diri pada proyek manapun selama memiliki skill yang mumpuni. Anda pun tidak terikat kontrak sehingga status terasa lebih bebas.

Jika ingin mencoba mencari uang online dan bekerja lepas, Anda patut untuk membaca informasi mengenai kumpulan situs freelance terpercaya yang terbukti membayar. Ada banyak sekali situs yang tersedia, baik dari Indonesia maupun luar negeri.

Situs Freelance Terpercaya Terbukti Membayar

Berikut kami sajikan informasi situs kerja freelance terbaik dan terpercaya. Anda dapat mengasah skill dengan mencoba melamar di berbagai proyek yang tersedia dengan klien yang beragam pula. Pengalaman kerja dan portofolio akan bertambah seiring dengan banyaknya proyek yang dikerjakan.

1. Projects.co.id

Projects.co.id
Projects.co.id

Lokasi: Indonesia
Alamat:

https://projects.co.id

Situs freelance Indonesia pertama adalah Projects.co.id. Selain memiliki hampir semua jenis pekerjaan, proyek yang tersedia juga sangat banyak karena merupakan salah satu situs freelance terbesar di Indonesia.

Memiliki komunitas sendiri yang akan saling membantu jika menemukan kesulitan saat mencari pekerjaan freelance.

2. Sribulancer

Sribulancer
Sribulancer

Lokasi: Indonesia
Alamat:

https://sribulancer.com

Sribulancer pun merupakan situs freelance dari Indonesia. Kategori pekerjaannya beragam, mulai dari video, fotografi, programming, menulis, branding, dan lain sebagainya. Saat ini telah membantu lebih dari 17.000 klien dan diliput oleh berbagai media.

3. Sribu

Sribu
Sribu

Lokasi: Indonesia
Alamat:

https://www.sribu.com

Situs freelance Indonesia lainnya bernama Sribu yang berdiri sejak 2012 dan telah membantu 14.500++ orang klien.

Berbeda dangan situs lain, Sribu lebih berfokus pada kategori jasa desain grafis seperti pembuatan logo, banner, desain interior, desain produk, dan sebagainya. Sribu lebih cocok untuk yang memiliki skill desain atau berfokus menjadi seorang graphic designer.

4. Fastwork

Fastwork
Fastwork

Lokasi: Indonesia
Alamat:

https://www.fiverr.com

Fastwork adalah situs freelancer terpercaya di Asia Tenggara. Pusatnya di Thailand dan kini melebarkan sayap ke Indonesia.

Kategori yang tersedia di fastwork antara lain desain grafis, pekerjaan menulis, penerjemah, web programming, visual audio, pemasaran, periklanan, jasa konsultasi, gaya hidup, dan masih banyak lagi.

5. Upwork

Upwork
Upwork

Lokasi: Internasional
Alamat:

https://www.upwork.com

Situs internasional pertama yaitu Upwork. Upwork adalah situs freelance terbaik dan terkenal dengan banyak pengguna di seluruh dunia. Komunitasnya sangat besar dan tersebar di banyak platform. Salah satunya ada di grup Facebook dengan nama Upwork Indonesia yang anggotanya saling berbagi pengalaman dan tips agar cepat diterima kerja. Sangat cocok untuk mengasah skill programmer dan yang berkecimpung di dunia web designer. Kategori lainnya pun beragam dan hampir semua jenis pekerjaan tersedia.

Penggunanya disinyalir berjumlah 12 juta orang dan telah melayani lebih dari 3 juta klien. Angka yang sangat fantastis, bukan? Dengan jumlah sebesar itu, proyek yang tersedia pun banyak sekali.

6. Fiverr

Fiverr
Fiverr

Lokasi: Internasional
Alamat:

https://www.fiverr.com

Berbeda dengan situs freelance lain dimana klien akan mencari pekerja, maka di Fiverr kebalikannya. Pekerja freelance akan mempromosikan diri dan jasa yang ditawarkan untuk mencari klien. Sistem ini tergolong unik sebab Anda bisa memamerkan portofolio dan skill sebebas-bebasnya.

Keuntungan lain yaitu Anda tidak perlu repot untuk apply satu persatu ke setiap proyek tersedia seperti situs lain. Tinggal tunggu klien datang sendiri karena tertarik dengan portofolio Anda.

7. Freelancer.com

Freelancer.com
Freelancer.com

Lokasi: Internasional
Alamat:

https://www.freelancer.com

Situs freelance internasional ini memiliki lebih dari 1.800 katerogi berbeda yang siap ditawarkan pada pekerja lepas. Pengguna terdaftar ditaksir mencapai 58 juta++ orang. Wow! Angka yang sangat fantastis. Pekerjaan yang ditampilkan pun mencapai 21 juta++. Sungguh sebuah kesempatan yang sangat besar jika Anda mencoba untuk bekerja lepas di sana.

Baca Juga: Jurusan Kuliah Dengan Prospek Kerja Cerah

Situs Freelance Lain

Selain yang disebutkan di atas, terdapat beberapa situs freelance Indonesia dan luar negeri terbaik lain yang sayang untuk dilewatkan. Silakan Anda coba dan pilih yang paling sesuai.

  1. Guru (www.guru.com)
  2. Toptal (www.toptal.com)
  3. PeoplePerHour (www.peopleperhour.com)
  4. SimplyHired (www.simplyhired.com)
  5. 99designs (99designs.com)

Itu dia beberapa kumpulan situs freelance terpercaya yang terbukti membayar. Manakah situs favorit Anda? Semua yang disebutkan di atas adalah situs freelancer terbaik yang bisa membantu menyalurkan keinginan Anda untuk mencari kerja remote dan dilakukan secara online.

Artikel Terkait